Jendala Untuk Terapi Jiwa


Mungkin sebagian orang menganggap jendala hanya lobang kecil berbentuk segi empat yang menempel pada rumah yang hanya berguna untuk keluar masuknya angin.

Nilai jendela bisa diukur dengan susah payahnya orang itu membuat jendela atau memang harga bahannya yang mahal.



Sebenarnya jendela juga bisa menjadi terapi bagi seseorang. Orang yang lagi sedih karena memikirkan suatu masalah, mungkin bisa menggunakan cara ini.

Coba anda melihat keluar jendela betapa luasnya dan indahnya dunia ini. Lihatlah daun - daun yang bergoyang seakan - akan tak mau menyerah dengan hembusan angin yang selalu menerpa. Lihatlah titik - titik air hujan dan dengarkan bunyinya ketika jatuh di tanah. Semua akan membuat anda mengerti betapa besarnya Rahmat yang diberikan oleh Allah SWT.

Sebenarnya selain terapi diatas terapi bersyukur adalah salah satu terapi yang paling baik. Sering seringlah bersyukur.